Harga SMS / Whatsapp 081999305353
SOLD / TERJUAL
Jam meja (mantle clock) antik dua lubang dari tahun 1920-an merek Sessions buatan The Sessions Clock Company, perusahaan jam Amerika yang didirikan di Connecticut pada tahun 1903 oleh William Sessions dan dilikuidasi pada tahun 1969.
Rupa jam ini sangat cantik dan klasik. Dihiasi berbagai ornamen ukir kuningan. Jam dalam kondisi mati. Minus kaca cembung penutup dial. Kertas etiketnya masih tampak menempel pada bagian bawah jam dan sudah nyaris menyatu dengan kayunya saking tuanya. Tulisannya pun sudah sulit dibaca lagi.
Mengingat The Sessions Clock Company merupakan salah satu pabrik pembuat jam yang cukup diperhitungkan di Amerika pada awal 1900-an hingga 1950-an, tentulah di negeri kita dulunya jam ini tidak dimiliki oleh sembarang orang. Terlebih lagi jam Sessions ini relatif jarang dijumpai dibanding merek buatan Amerika lainnya macam Seth Thomas.
Jika berminat silakan SMS atau WA ke 081 999 30 53 53. SOLD / TERJUAL.
Dibawah ini rupa salah satu jenis jam meja Sessions dalam kondisi sempurna seperti yang kami kutip dari Google :